Jakarta, Gesuri.id - Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Surabaya, Budi Leksono (Buleks) menegaskan pentingnya penguatan konsolidasi internal partai usai pelaksanaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) PDI Perjuangan.
Penegasan itu disampaikan Buleks usai Fraksi PDI Perjuangan DPRD Surabaya menggelar rapat koordinasi bersama Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya periode 20252030, Armuji, Selasa (20/1).
Baca:Megawati Soekarnoputri Kunjungi Kantor Baru Megawati Institute
Rapat ini menjadi langkah awal menyatukan garis perjuangan fraksi dengan struktur partai di daerah. kata Buleks
Menurut Buleks konsolidasi di awal tahun diperlukan agar seluruh anggota fraksi memiliki pemahaman dan sikap politik yang sejalan dalam menyikapi berbagai agenda kebijakan di Kota Surabaya.