Makassar, Gesuri.id Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, kembali melangkahkan kaki sambil menikmati hawa segar di pagi nan cerah di kawasan CPI, Makassar, Selasa (25/11/2025).
Hasto bergegas bangun dari tidur, di kota yang dikenal dengan sebutan Anging Mammiri, untuk bergabung bersama warga dan komunitas lari Makassar.
Hasto mengatakan dirinya berolahraga selain untuk menjaga kebugaran sekaligus juga mengenal lebih dekat wilayah yang dikunjunginya.
Sebelumnya, saya kunjungan kerja sekaligus berolahraga di Pulau Rote, NTT dan Pekanbaru, Riau. Bahkan di sela-sela itu, ikut Borobudur Marathon juga, kata Hasto sambil tersenyum.