PDI Perjuangan Tegaskan Warga Solo Cinta Kedamaian

Bambang mengatakan, saling bersilaturahmi merupakan salah satu budaya orang Solo.
Sabtu, 12 Januari 2019 11:55 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah Bambang Wuryanto enggan mempersoalkan tafsir negatif dari ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Djoko Santoso terhadap karangan bunga yang dikirimkan PDI Perjuangan sebagai harapan agar pihaknya mati.

Ya monggo saja. Tapi bagi kami orang Solo, Pak Djoko Santoso itu juga orang Solo lho. Biasa itu. Silaturahmi musti tetap dijalin meski hari ini beda pilihan, ucap Bambang di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Jumat (11/1).

Baca:BPNResmikan Posko diSolo, Ini Respon Rudy

Bambang mengatakan, saling bersilaturahmi merupakan salah satu budaya orang Solo. Menurutnya, berbeda pilihan bukan berarti memutuskan tali pertemanan, dan sebagai orang Solo, baik dirinya dan Djoko Santoso juga sangat memahami hal tersebut.

Hari ini kita beda pilihan itu bukan berarti silaturahmi putus. Itu gaya orang Solo. Itu lah kenapa orang solo adem ayem, dan Pak Djoko Santoso sangat sangat paham akan hal itu karena dia juga orang Solo, kata Bambang.

Baca juga :