Sst, Ketua BPP HIPMI Berpotensi Jadi Menpora

Ketua Umum BPP HIPMI periode 2019 – 2022 Mardani H Maming miliki kans menggantikan Imam Nahrawi sebagai Menpora.
Jum'at, 20 September 2019 17:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Banjarmasin, Gesuri.id - Pakar politik dan kebijakan publik Universitas Islam Kalimantan (Uniska) Muhammad Arsyad Al Banjari, Kota Banjarmasin, Uhaib Asad, menilai Ketua Umum BPP HIPMI periode 2019 2022 Mardani H Maming miliki kans menggantikan Imam Nahrawi sebagai Menpora.

Bisa saja (Mardani H Maming, red) punya peluang menjadi menteri menggantikan Imam Nahrawi, tergantung jalur kedekatan dengan Megawati sebagai orang nomor satu di PDI Perjuangan, ucap Uhaib Asad seperti dikutip melalui laman kumparan.com.

Baca:PDI Perjuangan Sarankan Jokowi Segera Cari PltMenpora

Iya artinya Mardani H Maming fifty-fifty lah. Ada peluang, dia punya modall. Dia ketua BPP HIPM, juga mantan Bupati Tanah Bumbu 2 periode dan mantan Ketua APKASI (Assosiasi Pemerintahan Bupati Seluruh Indonesia), tambah Uhaib.

Menurut Uhaib, dari segi pengalaman politik, Mardani H Maming bermodal dukungan politik yang kuat. Mardani juga punya reputasi hingga kancah nasional dan modal finansial.

Baca juga :