Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Keanggotaan dan Organisasi, Sukur H Nababan menyebut Ibu Megawati masih layak untuk kembali memimpin partai karena sosoknya sebagai perekat kader.
Politisi muda dari Siborong borong ini menjelaskan, kepemimpinan Megawati bukan sekadar soal dukus ngan, melainkan soal prinsip ideologis dan kebutuhan partai akan sosok perekat.
Baca:GanjarUngkap Hal Ini Akan Usulan Solo Jadi Kota Istimewa
Ini bukan soal dukung-mendukung. Tapi soal ideologi dan perekat kader. Partai ini butuh Ibu Mega agar tetap menjadi partai ideologis dan solid, kata Sukur saat menjadi narasumber di Podcast Ngegas Rakyat Merdeka, dengan tema Apakah Megawati Masih Layak Pimpin PDI Perjuangan, Rabu (30/4).