Banteng Kabupaten Bandung Barat Gelar Pendidikan Politik dan Pengobatan Gratis

Perjuangan membela rakyat harus terus dilanjutkan karena kekuatan PDI Perjuangan terletak pada dukungan dan kebersamaan bersama masyarakat.
Minggu, 06 Juli 2025 09:38 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Jakarta, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bandung Barat menyelenggarakan Pendidikan Politik dan Pengobatan Gratis, di kantor DPC PDI Perjuangan Kecamatan Ngamprah, Sabtu (5/7)

Program ini merupakan bagian dari agenda serentak yang digagas oleh Badan Penanggulangan Bencana (BAGUNA) PDI Perjuangan Jawa Barat, dan dilaksanakan di berbagai daerah di provinsi tersebut. Selain memberikan edukasi politik, kegiatan ini menjadi bukti kehadiran dan keberpihakan partai terhadap masyarakat, terutama di bidang kesehatan.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Bandung Barat, Hj. Ida Widaningsih menyampaikan bahwa kegiatan ini digelar sebagai penghormatan terhadap jasa-jasa Bung Karno, Proklamator sekaligus Bapak Bangsa Indonesia.

Baca:Yudha Gelar Reses di Desa Haurpanggung

Kegiatan ini bukan sekadar pengobatan biasa, tapi juga menyediakan layanan kesehatan lengkap seperti pemeriksaan penyakit dalam, cek kesehatan umum, hingga layanan USG gratis langsung di lokasi. Tim medis yang kami hadirkan terdiri dari dokter umum dan dokter spesialis, semua merupakan kader PDI Perjuangan dari Jawa Barat dan Bandung Barat, ujar Ida.

Baca juga :