Gus Mis: Santri Elemen Penting Jaga Kepribadian Bangsa

Tak hanya ilmu akherat, santri juga mumpuni di bidang ilmu pengetahuan dunia yaitu sains dan teknologi. 
Sabtu, 23 Oktober 2021 09:55 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Zuhairi Misrawi alias Gus Mis, cendekiawan muslim PDI Perjuangan merefleksikan pandangannya betapa santri adalah elemen penting untuk menjaga kepribadian bangsa.

Sebab, tak hanya ilmu akherat, santri juga mumpuni di bidang ilmu pengetahuan dunia yaitu sains dan teknologi.

Baca:Hari Santri, Jokowi Tunaikan Harapan dan Islam Bersatu Padu

Hal ini komposisi lengkap untuk menjemput kebahagiaan.

Kebahagiaan di dunia harus dengan sains dan teknologi harus dengan ilmu pengetahuan, kalau bahagia di akhirat harus menguasai ilmu akherat. Kalau ingin bahagia dunia dan akhretat harus dengan ilmu pengetahuan, ujar Gus Mis dalam peringatan Hari Santri PDI Perjuangan yang disiarkan melalui Youtube PDI Perjuangan Jumat (22/10).

Baca juga :