HUT ke-59 Jemaat GMIM Moria, Bupati Minahasa: Menjadi Berkat

Bupati ROR menyampaikan patut memuji syukur oleh tuntunan Tuhan Jemaat GMIM Moria Sasaran boleh merayakan usia ke-59 tahun. 
Selasa, 07 Juni 2022 13:17 WIB Jurnalis - Haerandi

Tondano, Gesuri.id -Bupati Minahasa Royke Octavian Roring, yang akrab disebut (ROR) bersama Ketua TP PKK Dra. Fenny Roring Lumanauw, SIP yang juga Ketua W/KI Sinode GMIM, Sekretaris Daerah Frits Muntu, SSos menghadiri ibadah syukur Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59, Jemaat GMIM Moria Sasaran, Minggu (5/6).

BacaPramono: Dalam Waktu Dekat Jokowi Akan Bertemu Megawati

Ibadah syukur ini dipimpin Wakil Ketua Sinode GMIM Penatua Recky Montong, yang mengambil pembacaan dalam Kitab Matius 10:16-33, dengan tema penganiayaan yang akan datang dan pengakuan akan Yesus.

Dalam ibadah ini juga dilakukan pelantikan Panitia Hari Persatuan (Hapsa) Lansia Sinode GMIM Tahun 2022 oleh Pdt. Reymon Rende.

Dalam sambutannya Bupati ROR menyampaikan patut memuji syukur oleh tuntunan Tuhan Jemaat GMIM Moria Sasaran boleh merayakan usia ke-59 tahun.

Baca juga :