Senangnya Delegasi AIPA Disuguhi Es Doger hingga Soto Lamongan dan Jajanan Pasar

Delegasi AIPA pun menikmati penampilan penyanyi yang membawakan tembang-tembang lawas seperti lagu Widuri.
Selasa, 08 Agustus 2023 20:44 WIB Jurnalis - Haerandi

Jakarta, Gesuri.id - Delegasi Sidang Umum ASEAN Inter Parliamentary Assembly (AIPA) ke-44 mendapat suguhan pertunjukan budaya dan makanan tradisional khas Indonesia. Sebagai tuan rumah sidang forum parlemen negara-negara Asia Tenggara itu, DPR RI ingin menunjukkan wajah Indonesia di kancah internasional.

Baca:Puan Ajak Parlemen ASEAN Ciptakan Lingkungan Agar Perempuan Didengar dan Diberdayakan

Para delegasi Sidang Umum AIPA ke-44 Senin (7/8/2023) malam menghadiri Gala Dinner yang diselenggarakan oleh Ketua DPR RI sekaligus Presiden AIPA tahun 2023, Puan Maharani di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta.

Di awal acara, delegasi yang terdiri dari anggota AIPA, parlemen negara observer, dan perwakilan sejumlah organisasi internasional disuguhi dengan pertunjukan seni budaya. Di antaranya penampilan Tari Tarek Pukat dari Aceh, Tari Kipas Pakarena dari Sulawesi Selatan, dan musik angklung.

Baca juga :