Tangkal Covid, Banteng Glagah Gelar Semprot Disinfektan

”Adapun program baksos akan kami lakukan mulail 20 Juli sampai 25 Juli 2021".
Rabu, 21 Juli 2021 12:20 WIB Jurnalis - Hiski Darmayana

Banyuwangi, Gesuri.id - Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi, menggelar bakti sosial (baksos) dengan melakukan penyemprotan disinfektan, Selasa (20/7).

Baca:Puan: Pejabat Beri Solusi, Tak Semua Rakyat Punya Tabungan

Menurut ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Glagah H Nurul Huda, program yang dilaksanakan itu merupakan bagian dari sumbangsih dan tanggung jawab kader PDI Perjuangan untuk membantu pemerintah dalam mencegah penularan covid-19 di Banyuwangi.

Penyemprotan disinfektan dinilai sebagai salah satu cara yang cukup efektif untuk mencegah meluasnya penularan Covid.

Adapun program baksos akan kami lakukan mulail 20 Juli sampai 25 Juli 2021. Target dan sasarannyasepuluh desa dan kelurahan yang masyarakatnya terpapar covid, jelas Huda.

Baca juga :