Teguh Minta Paskibra Tularkan Budaya Disiplin

Generasi zaman sekarang butuh perbaikan disiplin, karakter, beragama dan budaya leluhur.
Kamis, 16 Agustus 2018 10:16 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Solo, Gesuri.id - Ketua DPRD Kota Solo, Teguh Prakoso meminta para anggota Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra) Solo untuk menjadi agen perubahan bagi lingkungan sekolah masing-masing. Mereka diharapkan dapat menularkan budaya disiplin yang dibawa semenjak masa pelatihan.

Di Solo, kita punya sekitar 6.000 siswa, inilah tugas anggota Paskibra agar menularkan budaya tersebut kepada siswa lainnya, ujarnya usai mengikuti pengukuhan Paskibra Kota Solo, di Pendapi Gede Balai Kota Solo, Selasa (14/8) malam.

Baca: Kukuhkan Paskibra, Risma Berpesan Jangan Berpuas Diri

Politisi PDI Perjuangan tersebut menambahkan, generasi zaman sekarang butuh perbaikan disiplin, karakter, beragama dan budaya leluhur.

Kami yakin, Solo tidak akan pernah kekurangan generasi, tentu saja budaya disiplin ini yang perlu diperkuat, ujarnya.

Baca juga :