Bulan Depan, Tol Manado-Bitung Diuji Coba

Untuk uji coba jalan tol, akan dibuka selama 3 minggu untuk ruas tol Seksi I Manado-Airmadidi sepanjang 14 kilometer dari total 39 km. 
Rabu, 21 November 2018 12:30 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Manado, Gesuri.id - Gubernur Sulawesi Utara (Sulut), Olly Dondokambey memastikan jalan tol pertama di Bumi Nyiur Melambai yang menghubungkan Kota Manado dan Bitung ini akan diuji coba.

Untuk uji coba jalan tol, akan dibuka selama 3 minggu. Tahap uji coba ini untuk ruas tol Seksi I Manado-Airmadidi sepanjang 14 kilometer dari total 39 km.

Baca:Pemprov Jateng HarapkanTolTrans Jawa Dimaksimalkan

Kita akan uji coba, jadi jalan tol dibuka, jadi Desember 2018 kita uji coba, Maret 2019 kita resmikan, sebelum pemilu, ungkap Olly di Manado, Selasa (20/10).

Politisi PDI Perjuangan ini menjelaskan, pembangunan jalan tol Manado-Bitung ini dibagi menjadi dua tahap. Seksi I Manado-Airmadidi dan Seksi II Airmadidi-Bitung.

Baca juga :