Bupati Lasena Tekankan Komitmen Pro-Rakyat saat Serahkan Bansos di Bolangitang Timur

Bupati menyampaikan bahwa di samping bantuan ini, ada juga bantuan dari Pemda berupa pangan yang bekerja sama dengan Bulog
Selasa, 25 November 2025 23:05 WIB Jurnalis - Nurfahmi Budi Prasetyo

Bolmong Utara, Gesuri.id Bupati Bolaang Mongondow Utara, Sirajudin Lasena yang juga politisi PDI Perjuangan, menyerahkan bantuan sosial kepada masyarakat Kecamatan Bolangitang Timur yang bertempat di aula kantor camat Bolangitang Timur Kabupaten Boltara, Minggu (23/11).

Diketahui bersama bahwa penerima bantuan manfaat sosial sembako berjumlah 440 penerima, penerima bantuan lansia berjumlah 30 penerima, dan penerima bantuan disabilitas berjumlah 24 penerima, sehingga total keseluruhan penerima bantuan sosial ini berjumlah 494 orang.

Dalam arahannya, Bupati menyampaikan bahwa di samping bantuan ini, ada juga bantuan dari Pemda berupa pangan yang bekerja sama dengan Bulog dan akan disalurkan pada bulan November dan Desember tahun ini dengan penerima berbeda.

Bupati juga menyampaikan bahwa bantuan ini berasal dari rakyat dan dibelanjakan untuk rakyat, serta berharap dapat digunakan dengan sebaik-baiknya dan dapat meringankan masalah pangan yang tengah dihadapi bersama.

Pemerintah daerah akan terus berkomitmen mengalokasikan anggaran untuk kegiatan-kegiatan pro terhadap kebutuhan rakyat. Oleh sebab itu dibutuhkan doa dan dukungan dari masyarakat untuk memikirkan dan melaksanakan pembangunan yang berorientasi kepada masyarakat Kabupaten Boltara, ucapnya.

Baca juga :