DPRD Kota Surabaya Siap Fasilitasi Perbaikan Jalan

Pembangunan atau perbaikan akses jalan menuju masjid atau tempat ibadah yang ada di wilayah perkampungan di daerah berjuluk "Kota Pahlawan".
Senin, 12 September 2022 18:18 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Surabaya, Gesuri.id - DPRD Kota Surabaya, Jawa Timur, siap memfasilitasi pembangunan atau perbaikan akses jalan menuju masjid atau tempat ibadah yang ada di wilayah perkampungan di daerah berjuluk Kota Pahlawan itu.

Kami akan mengkomunikasikan dengan pemkot agar ada perbaikan akses jalan menuju masjid perkampungan. Ini untuk memudahkan warga menuju masjid, kata Ketua DPRD Surabaya Adi Sutarwijono saat peletakan baru pertama Masjid Almubarok di Medayu Utara 8 E, Rungkut, Surabaya, Minggu (11/9).

Baca:AdiSolidkan Kader Banteng di Kecamatan Genteng Tandes

Adi memberikan apresiasi atas pembangunan masjid di Medayu Utara tersebut. Menurut dia, masjid tersebut dibangun dengan tekad yang kuat dan gotong royong dari warga setempat.

Baca juga :