Ganjar Ajak Masyarakat Awasi Seleksi CPNS

Ganjar meminta masyarakat melaporkan kalau ada pihak-pihak yang mengiming-imingi diterima PNS ke pihak yang berwajib.
Sabtu, 22 September 2018 11:00 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Semarang, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengajak semua lapisan masyarakat ikut berperan aktif mengawasi seleksi penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) Daerah Pemprov Jateng Tahun Anggaran 2018.

Saya berharap ada pengawasan dari masyarakat, semua (tahapan seleksi penerimaan CPNS) harus transparan dan saya akan kawal terus, katanya di Semarang, Kamis (20/9).

Baca: Ganjar Inginkan Kepala Daerah Lakukan Politik Industri

Ganjar juga mengimbau masyarakat agar tidak mempercayai jika ada pihak yang menjanjikan seseorang bisa diterima menjadi PNS dengan membayar sejumlah uang.

Laporkan kalau ada pihak-pihak yang mengiming-imingi diterima PNS, tapi dengan membayarkan sejumlah uang, ujarnya.

Baca juga :