Ganjar Harap Bank BUMN Buka Akses KUR untuk Percepatan Bangkitnya UKM

Menteri BUMN, Erick Thohir sepakat dengan apa yang diprogramkan Ganjar.
Selasa, 26 September 2023 23:59 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id Capres Ganjar Pranowo berharap bank-bank BUMN bisa membuka akses Kredit Usaha Rakyat (KUR). Apabila itu bisa dilakukan, lanjutnya, maka kebangkitan ekonomi nasional khususnya dari industri kecil menengah bisa lebih cepat dilakukan.

Menteri BUMN, Erick Thohir sepakat dengan apa yang diprogramkan Ganjar. Menurutnya, sektor UKM memang harus mendapat perhatian.

Baca:Litbang Kompas: Pemilih Perempuan Condong ke Ganjar

Saya sangat setuju, karena dilihat kondisi hari ini dibandingkan sebelumnya, semuanya terdampak. UKM ini memang menjadi prioritas, karena mayoritas UKM menyerap tenaga kerja cukup besar dibanding koorporasi lainnya. Ini harus diprioritaskan, kata Erick.

Selama covid-19 berlangsung, bank BUMN sudah melakukan restrukturisasi untuk pelaku UKM dan lainnya. Sudah Rp120 triliun lebih nilai restrukturisasi yang dilakukan.

Baca juga :