Ganjar Minta Bupati Kudus Lanjutkan Reformasi Birokrasi

Ganjar mengaku sudah melihat adanya reformasi birokrasi di Kabupaten Kudus.
Sabtu, 10 April 2021 09:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Semarang, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo meminta Bupati Kudus Hartopo yang dilantik menggantikan bupati sebelumnya karena terkena Operasi Tangkap Tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi, agar melanjutkan reformasi birokrasi di jajarannya.

Ini pesan kedua saya, waktu beliau dilantik jadi pelaksana tugas dan sekarang jadi bupati. Saya sampaikan, apa yang terjadi di masa lalu itu harus dilupakan, tapi ingat, itu mesti menjadi pelajaran untuk perbaikan sistem reformasi birokrasi di Kudus, kata Ganjar saat melantik Bupati Kudus Hartopo dengan menerapkan protokol kesehatan, di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Semarang, Jumat (9/4).

Ganjar mengaku sudah melihat adanya reformasi birokrasi di Kabupaten Kudus, dan senang karena bisa menjembatani pemkab dengan KPK agar bisa dilakukan pembenahan.

Baca:Bobby Apresiasi Perhelatan Pemasaran Produk Koperasi UMKM

Baca juga :