Ganjar Upayakan Pengadaan Ambulans Laut di Karimunjawa

Ambulans laut atau kapal yang digunakan untuk mengantar ibu hamil yang akan melahirkan atau pasien kondisi darurat.
Sabtu, 11 September 2021 12:16 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Karimunjawa, Gesuri.id - Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mengupayakan pengadaan ambulans laut atau kapal yang digunakan untuk mengantar ibu hamil yang akan melahirkan atau pasien kondisi darurat di Kepulauan Karimunjawa, Kabupaten Jepara.

Kalau kita melakukan asessment pada mereka sesuai kebutuhannya, jangan-jangan membeli perahu seperti ini perawatannya lebih murah. Nanti akan kita carikan, kita bantulah agar di sini punya ambulans laut sehingga saat emergency bisa cepat ditolong, katanya saat mengunjungi Pulau Parang, Kepulauan Karimunjawa, Kabupaten Jepara, Jumat (10/9).

Pernyataan tersebut menanggapi permintaan seorang bidan desa Pulau Parang Karimunjawa bernama Susniwati terkait dengan pengadaan ambulans laut.

Baca:Ganjar: Pencemaran di Bengawan Solo Sudah Keterlaluan!

Baca juga :