I Wayan Koster Paparkan Konsep Membangun Bali Era Baru

Menjaga Kesucian dan Keharmonisan alam Bali beserta isinya.
Selasa, 30 Juli 2019 09:36 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Gubernur Bali I Wayan Koster memaparkan visi pembangunan Bali tahun 2019-2023 yang diberi nama Nangun Sat Kherti Loka Bali, yang artinya Menjaga Kesucian dan Keharmonisan alam Bali beserta isinya, untuk mewujudkan kehidupan krama Bali yang sejahtera bahagia secara sakala niskala.

Visi ini untuk mewujudkan Bali era baru yang ditata dengan pembangunan dengan berfokus pada keseimbangan alam, manusia dan budaya yang didasarkan kepada nilai-nilai Tri Hita Karana, kata Koster di hadapan sejumlah anggota Komisi II DPR RI yang melakukan kunjungan kerja ke Bali, di kantor Gubernur, Denpasar, Bali, Senin (29/7) siang.

Baca:Pembangunan diBaliDiharapkan Dalam Satu Bingkai

Konsep ini pada intinya adalah konsep pembangunan yang berakar kepada nilai-nilai kearifan lokal masyarakat dengan memperhatikan kelestarian lingkungan, dan keberlanjutan daripada tata kehidupan masyarakat dengan sumber daya lokal yang dimiliki.

Oleh karena itu, visi misi yang kami jalankan di Bali fokus pada pelestarian alam, manusia, dan kelestarian budaya, terang Koster.

Baca juga :