Nurdin Abdullah: ASN Jangan Jadi 'Duri' Program Masyarakat

Nurdin meminta agar setiap perangkat kerja daerah mengoreksi kinerja di instansinya masing-masing.
Senin, 10 Juni 2019 22:39 WIB Jurnalis - Nurfahmi Budi Prasetyo

Makassar, Gesuri.id - Gubernur Sulawesi Selatan HM Nurdin Abdullah menegaskan kepada seluruh aparatur sipil negara dan pejabat organisasi perangkat daerah agar tidak menjadi duri atau penghalang semua upaya mewujudkan seluruh program yang menguntungkan bagi masyarakat.

Untuk itu, pada momen usai Idul Fitri ini, Nurdin meminta agar setiap perangkat kerja daerah mengoreksi kinerja di instansinya masing-masing.

Jadi momentum Hari Raya idul Fitri ini saya mohon untuk mengoreksilah sebelum kita mengambil langkah-langkah, katanya.

Sekali lagi saya tidak ingin punya team work tapi ada duri dalam daging, nggak boleh, nggak boleh itu terjadi. Ini akan mengganggu kerja kita, mengganggu, sangat menggangu, ujar dia.

Mantan Bupati Bantaeng dua periode itu menyebutkan, selama sembilan bulan, setiap OPD telah diberikan kesempatan, bersaing membangun sebuah program, bukan terus membangun pemberitaan keliru (hoaks).

Baca juga :