Jakarta, Gesuri.id - Pemerintah Kabupaten Minahasa mengambil langkah serius dalam memastikan distribusi barang bersubsidi tetap tepat sasaran. Hal ini ditunjukkan melalui inspeksi mendadak (sidak) yang dipimpin langsung oleh Bupati Minahasa, Robby Dondokambey, S.Si., MAP, di wilayah Kecamatan Langowan, Rabu (25/6/2025).
Bupati didampingi Wakil Bupati Vanda Sarundajang, serta unsur Forkopimda Minahasa, termasuk Ketua DPRD Minahasa Robby Longkutoy, Kapolres AKBP Steven Simbar, dan Kajari Minahasa B. Hermanto.
Sidak ini menyasar distribusi gas LPG 3 kg, ketersediaan pupuk bersubsidi di kios pertanian, serta layanan BBM di SPBU setempat. Pemeriksaan turut melibatkan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID), camat se-Langowan Raya, serta kepala-kepala dinas terkait.
Kami ingin memastikan subsidi dari pemerintah benar-benar diterima oleh masyarakat yang membutuhkan. Kami tidak ingin ada permainan harga atau penyaluran yang tidak sesuai, ujar Bupati Robby Dondokambey di sela kegiatan.
Di lapangan, tim menemukan bahwa distribusi barang-barang bersubsidi masih dalam kondisi stabil. Namun demikian, Bupati RD mengingatkan seluruh pelaku usaha dan penyalur agar tidak menyimpang dari ketentuan yang berlaku.