Jakarta, Gesuri.id - Anggota Komisi I DPR RI, Sarifah Ainun Jariyah, mengatakan dunia maya kembali diguncang oleh kemajuan teknologi yang berbalik menjadi senjata.
Grok AI, yang terintegrasi dengan salah satu medsos, kini menjadi pusat kontroversi global setelah disalahgunakan untuk memanipulasi foto perempuan menjadi gambar bernuansa vulgar, ujarnya, Senin (12/1).
Menurut Sarifah, awal mula kontroversi ini terungkap ketika seorang musisi asal Brasil, Julie Yukari, mengunggah foto dirinya yang diedit oleh Al tersebut, hanya beberapa menit setelah di-posting pada sebuah medsos.
Tren ini menyebar dengan cepat, termasuk ke Indonesia, dimana foto artis seperti member JKT48 menjadi target utama. Di Indonesia, isu ini menjadi semakin panas dengan keterlibatan artis lokal.