Sujiwo Bersama BWS I Kalimantan dan Anggota DPRD Kubu Raya Pantau Belasan Titik Normalisasi Air

Bagian dari upaya pemerintah daerah dalam mengantisipasi banjir dan meningkatkan sistem pengelolaan air di kawasan rawan genangan.
Sabtu, 17 Mei 2025 22:02 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Jakarta, Gesuri.id - Bupati Kubu Raya, Sujiwo, bersama perwakilan dari Balai Wilayah Sungai (BWS) I Kalimantan serta sejumlah anggota DPRD Kubu Raya, melakukan peninjauan langsung ke Belasan titik lokasi normalisasi saluran air di wilayah Kabupaten Kubu Raya, Kamis (15/5/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dalam mengantisipasi banjir dan meningkatkan sistem pengelolaan air di kawasan rawan genangan.

Peninjauan dimulai sejak pagi hari dan mencakup sejumlah kecamatan yang selama ini kerap mengalami permasalahan banjir saat musim hujan tiba.

Dalam kunjungan tersebut, Bupati Sujiwo menyampaikan pentingnya kerja sama lintas instansi untuk memastikan kelancaran program normalisasi serta pemeliharaan saluran air yang telah dibersihkan.

Normalisasi ini tidak hanya soal pengerukan, tetapi juga bagaimana kita menjaga aliran air tetap lancar dan tidak tersumbat. Kami berharap masyarakat turut berpartisipasi dalam menjaga lingkungan sekitar, ujar Sujiwo.

Baca juga :