Winarti Pastikan Jajarannya Bergerak Layani Warga

Winarti: Para Kadis bukan hanya mendamping dan jalan-jalan, tetapi untuk berinteraksi untuk menyelesaikan pekerjaan kita.
Kamis, 28 Februari 2019 17:12 WIB Jurnalis - Nurfahmi Budi Prasetyo

Tulangbawang, Gesuri.id - Meski dalam kondisi panas dibawah terik sinar matahari, tidak membuat semangat masyarakat luntur saat kunjungan Bupati Tulangbawang Hj. Winarti ke Kampung Aji Permai Kecamatan Gedung Aji, Kabupaten setempat, hal ini terlihat dari antusiasme warga saat mengikuti tahap demi tahap acara, Rabu (27/2).

Begitu pula pada saat Bunda Winarti, sapaan akrab Bupati Tulangbawang, menjelaskan, bahwa sekarang semua jajarannya bergerak untuk bekerja melayani warga.

Kampung Aji Permai, kalian luar biasa, panas-panas tetep bersemangat, terimakasih untuk semua, kami datang untuk melayani warga, para Kadis bukan hanya mendamping dan jalan-jalan, tetapi untuk berinteraksi untuk menyelesaikan pekerjaan kita, ujar Bunda Winarti kepada masyarakat di Kecamatan Gedung Aji.

Diterangkan Pangeran Suri Winarti, bahwa saat ini, Kadis Pertanian sedang MoU di Jakarta (Mabes-TNI) tentang cetak sawah bersama unsur Kodim. Kita dapat bantuan lagi, kita berterimakasih dengan Pak Presiden Jokowi, bahwa kita diperhatikan, kita dibantu, ini harus kita jawab dengan kerja keras supaya bantuan-bantuan bisa bermanfaat dan tidak sia-sia, ujar Bunda Winarti berapi-api membakar semangat warga dan aparaturnya.

Usai dari lokasi ini, kunjungan dilanjutkan ke SD 01 Penawar Kecamatan Gedung Aji. Proses Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) terpantau tidak terganggu walau 70% halaman sekolah tergenang air.

Baca juga :