Toraja, Gesuri.id- Calon Bupati nomor urut 3, Albertus Patarru berkunjung ke kelurahan Bungin kecamatan Makale Utara jelangPilkada Toraja 2020.
Dalam kunjungannya itu, calon bupatiAlbertus Patarruyang berpasangan dengan John Diplomasi sebagai calon wakil bupati disambut baik oleh masyarakat setempat.
Baca:Maria Geong Tegaskan Komitmen Majukan Peternakan Pertanian
Kami bahagia bisa bertemu langsung dengan Pak Albert sekaligus ingin menyampaikam isi hati kami bahwa kami merindukan pemimpin yang memiliki komitmen terhadap janjinya, ujar salah satu tokoh masyarakat Bungin, Simon Gadi.
Dia mengatakan, warga kelurahan Bungin merindukan perubahan kepemimpinan. Masyarakat menginginkan figur bupati dan wakil bupati yang punya komitmen terhadap janji-janjinya.