Blusukan di Gang-gang Kampung Bulak Rukem, Anas Karno Gelar Sambung Roso Sosialisasikan Ganjar-Mahfud

Warga nampak antusias mengikuti dengan seksama sosialisasi yang disampaikan Anas Karno.
Jum'at, 09 Februari 2024 20:47 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Surabaya, Gesuri.id - Hujan gerimis yang menguyur tak menyurutkan semangat warga Bulak Rukem Timur tetap antusias menghadiri kegiatan sosialisasiGanjar-Mahfud, yang dilakukan Kepala BadanPemilu(Bappilu) DPCPDI Perjuangan SurabayaAnas Karno, pada Rabu (7/2/2024) malam.

Warga nampak antusias mengikuti dengan seksama sosialisasi yang disampaikan Anas Karno. Untuk menghangatkan suasana, tidak jarang caleg incumbentDPRD Surabayadari PDI Perjuangan nomor urut 3 tersebut, melontarkan candaan yang membuat warga tertawa.

Alhamdullilah ada Pak Anas Karno sehingga warga antusias datang, ujar Malia Sofa warga Bulak Rukem Timur 1D di sela-sela sosialisasi yang berlangsung di rumah warga tersebut.

Kita berharap Pak Ganjar dan Pak Mahfud terpilih menjadi presiden dan wakil presiden. Dan Pak Anas jadi lagi diDPRDSurabaya, ujar Malia lagi.

Saat sosialisasi Anas Karno tanpa bosan menyampaikan cara menyoblos surat suara yang benar. Selain membeberkan program KTP Sakti Ganjar-Mahfud, supaya semua bentuk bantuan pemerintah untuk masyarakat menjadi kian mudah dan tepat sasaran.

Baca juga :