Daftar ke PDI Perjuangan, Karolin Didukung Penuh PAC dan Ranting PDI Perjuangan Kabupaten Landak

Kedatangan Bupati Landak periode 2017-2022 Karolin Margret Natasa ke Kantor DPC PDI Perjuangan tersebut juga diantar oleh pihak keluarga.
Kamis, 25 April 2024 22:00 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Landak, Gesuri.id - Ratusan kader berserta Pengurus Anak Cabang (PAC) dan Ranting Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan Kabupaten Landak mengantarkan Bakal Calon Bupati Landak untuk periode 2025-2030 Karolin Margret Natasa, didampingi Bakal Calon Wakil Bupati Landak Erani ke Kantor DPC PDI Perjuangan untuk mengembalikan berkas pendaftaran pemilihan calon kepala daerah Kabupaten Landak, Rabu (24/4/2024).

Kedatangan Bupati Landak periode 2017-2022 Karolin Margret Natasa ke Kantor DPC PDI Perjuangan tersebut juga diantar oleh pihak keluarga, kerabat, pengurus PAC di 13 Kecamatan, pengurus ranting di 156 desa, perwakilan tokoh masyarakat, tokoh pemuda, para temanggung, organisasi masyarakat Melayu dan Dayak serta jajaran pengurus Partai Gerindra Kabupaten Landak.

Karolin mengatakan kedatangannya ke Kantor DPC PDI Perjuangan untuk melakukan pendaftaran sebagai Bacalon Bupati Landak untuk periode 2025-2030 melalui PDI Perjuangan ini baik sebagai kader maupun selaku Bupati petahana dari PDI Perjuangan.

Kehadiran kami disini, melakukan pendaftaran sebagai kader partai di partai kita bersama ini, dan sekaligus melakukan monitoring dan evaluasi karena saya sebagai Sekretaris DPD juga akan mengawasi seluruh tahapan pilkada yang akan berlangsung diseluruh wilayah Kalimantan Barat, ungkap Karolin.

Baca juga :