Emak dan Bapak di Kota Sukabumi Dukung Ganjar Pranowo, Berharap Bisa Dorong Ekonomi Mandiri

Warga Jalan Cikundul, RW 07, Kelurahan Cikundul, mendukung Ganjar berdasarkan hasil rembuk warga bersama dengan tokoh masyarakat.
Rabu, 18 Oktober 2023 05:26 WIB Jurnalis - Effatha Gloria V.G. Tamburian

Sukabumi, Gesuri.id -Emak-emak dan bapak-bapak di Kecamatan Lembursitu Kota Sukabumi Jawa Barat, mendukung Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pilihannya, Selasa (17/10/2023).

Warga Jalan Cikundul, RW 07, Kelurahan Cikundul, mendukung Ganjar berdasarkan hasil rembuk warga bersama dengan tokoh masyarakat.

Tidak hanya itu, mereka juga membentuk posko atau saung Ganjarkeun Jawa Barat Kota Sukabumi.

Tokoh masyarakat RW 07, Taufik Subandi (48), mengungkapkan dukungan masyarakat terhadap Ganjar karena dianggap bakal mampu mengatasi persoalan kondisi ekonomi hari ini.

Berdasarkan latarbelakangnya beliau ini pernah menjabat Gubernur Jateng. Tentunya bisa mengerti kondisi yang diinginkan masyarakat, ucapnya, kepada Tribunjabar.id, seusai deklarasi dukungan dan pembukaan posko di Jalan Kapitan, Kecamatan Lembusitu, Kota Sukabumi.

Baca juga :