Sudirman Said Harus Akui Keunggulan Ganjar Pranowo

Jagoan Partai Gerindra, yaitu Sudirman Said (SS), harus mengakui keunggulan petahana gacoan PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo. 
Rabu, 12 Desember 2018 15:02 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Jakarta, Gesuri.id - Wasekjen Partai Demokrat Andi Arief menyebut pembentukan pos pemenangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Solo akan menggoyang Jawa Tengah yang dikenal sebagai kandang banteng atau lumbung suara PDI Perjuangan. PDI Perjuangan memberi peringatan ke kubu Prabowo terkait klaim Andi.

Baca:Tak Ada Masalah Jika Kubu Prabowo Pindahkan Posko ke Jateng

Ada aksi ada reaksi, kita bukan benda mati. Banteng akan menyundang (nyeruduk) jika diserang, kata Sekretaris Badan Pendidikan dan Pelatihan DPP PDI Perjuangan Eva Kusuma Sundari saat dikonfirmasi, Selasa (11/12).

Eva lantas mengungkit kontestasi Pilkada Jateng 2018. Jagoan Partai Gerindra, yaitu Sudirman Said (SS), harus mengakui keunggulan petahana gacoan PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo.

Mengacu sejarah Pilkada Jateng 2018 yang mencatatkan kekalahan Sudirman Said, Eva tak yakin dengan klaim Andi soal posko pemenangan Prabowo di Solo bakal menggoyang kandang banteng.

Baca juga :