Ganjar Dukung Penegakan Hukum Pelaku Penyebar Hoaks

Ganjar mendukung upaya penegakan hukum terhadap siapa saja yang terbukti menjadi pelaku penyebar hoaks melalui berbagai media.
Sabtu, 23 Juni 2018 10:05 WIB Jurnalis - Elva Nurrul Prastiwi

Tegal, Gesuri.id - Calon Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendukung upaya penegakan hukum terhadap siapa saja yang terbukti menjadi pelaku penyebar berita bohong (hoaks) melalui berbagai media.

Tiap orang tidak bisa seenaknya mengumbar fitnah atau hoaks, apalagi dengan cerita yang tidak mutu. Hati-hati dengan jarimu karena di media sosial itu jari sangat menentukan, saya dukunglah untuk yang kebaikan, kata Ganjar di sela menghadiri kampanye terbuka di GOR Tri Sanja, Slawi, Kabupaten Tegal, Jumat (22/6).

Baca:Puas Terhadap KinerjaGanjar, Survei Terus Meroket

Cagub yang berpasangan dengan Calon Wagub Jateng Taj Yasin Maimoen itu juga memrotes penyalahgunaan akun dalam media sosia sebagai salah satu piranti penyebaran hoaks.

Ganjar bahkan mengajak masyarakat agar secara bijak memanfaatkan perkembangan teknologi.

Baca juga :