Josua Pemimpin yang Mampu Membawa Perubahan di Papua

Papua memiliki kekayaan alam yang tak terhingga, namun hingga  sampai saat ini belum dapat dikelola dengan baik oleh masyarat Papua sendiri
Jum'at, 09 Maret 2018 14:26 WIB Jurnalis - Yansen Milala

Jayawijaya, Gesuri.id- Ketua Tim pemenangan pasangan John Wempi Wetipo-Habel Melkias Suwae wilayah La Pago, John Tabo mengajak semua pihak untuk memenangkan pasangan bernomor urut 2 ini. Hal tersebut dikemukakan john dalam Rapat Terbatas kampanye John Wempi Watipo-Habel Melkias Suwae di gedung Tongkonan Wamena Jayawijaya, Kamis (8/3) malam.

John Tabo dalam orasi politiknya menyebutkan ibarat dalam sebuah peperangan, masyarakat pendukung Josua harus tegas dan bekerja sama dalam memenangkan Josua, sebagai pemimpin yang membawa perubahan, untuk keluar dari belenggu kemiskinan dan kebodohan di tanah Papua.

Seperti yang diyakini dalam kepercayaan kita, Josua jangan takut menghadapi musuhmu, kata John diikuti riuh semangat ribuan masa pendukung yang hadir

John Tabo juga mengajak semua suku di wilayah Jayawijaya, Yahukimo, Pegunungan Bintang, Tolikara, Nduga, Mambramo Tegah, Puncak Jaya, Puncak, Yalimo dan Lanny Jaya untuk bertarung melawan musuh dan memenangkan Josua.

Nama Josua untuk pasangan ini sudah dipersiapkan oleh Tuhan. Apalagi pasangan ini memiliki konsep Papua Cerdas, jelasnya.

Menurutnya, Papua memiliki kekayaan alam yang tak terhingga,namun hingga sampai saat ini belum dapat dikelola dengan baik oleh masyarat Papua sendiri dikarenakan masih lemahnya ilmu pengetahuan yang didasari dari lemahnya pendidikan di Papua sehingga Sumber Daya Manusia yang ada belum mampu untuk mengelola Sumber Daya Alam yang ada.

Kalau hari ini kita percaya, pemimpin terdahulu belum mampu memimpin kita dengan baik, Maka dari itu, Tuhan berikan Josua untuk memimpin Papua kedepan, agar masyarakat cerdas dalam mengelola kekayaan tanah Papua, ujarnya.

Dirinya meminta kepada seluruh tim pemenangan dan simpatisan untuk tidak lengah dan bekerja ekstra dengan cara bersatu dan tetap waspada dalam segala tindakan.

Baca juga :