Kang Hasan: KPU Tambah Waktu Debat, Visi-Misi Harus Sampai

Minimnya waktu yang disedikan oleh KPU, para paslon akan kesulitan untuk memaparkan materi secara sempurna.
Kamis, 21 Juni 2018 11:36 WIB Jurnalis - Gabriella Thesa Widiari

Bandung, Gesuri.id - Calon Gubernur Jawa Barat, TB Hasanuddin berharap KPU memberikan tambahan waktu dalam debat publik ketiga Pilgub Jawa Barat 2018.Menurutnya alokasi waktu yang disediakan sangat singkat untuk menyampaikan visi, misi dan program masing-masing paslon.

Baca:Survei: ElektabilitasHasanahTerus Meningkat

KPU mestinya memberikan penambahan waktu agar pemaparan visi, misi dan program masing-masing pasangan calon bisa lengkap dan publik pun dapat memahaminya secara utuh. Kalau hanya satu menit, baru prolog saja sudah habis, kata Tb Hasanuddin dalam siaran persnya di Bandung, Kamis (21/6).

Kang Hasan, sapaan akrab TB Hasanuddin mengatakan minimnya waktu yang disediakan oleh KPU, para paslon akan kesulitan untuk memaparkan materi secara sempurna.

Menurutnya, debat publik merupakan bagian dari cara KPU untuk memperkenalkan masing-masing paslon kepada masyarakat. Melalui debat publik maka internalisasi pendidikan pun tersampaikan.

Baca juga :