Safaruddin dan Istri Ziarah Kubur Ulama Minangkabau

Safaruddin mendoaakan almarhum Raja Adji Mahkota dan Datuk Tunggang Parangan yang dikenal sebagai tokoh ulama Minangkabau.
Jum'at, 18 Mei 2018 14:03 WIB Jurnalis - Alphan Dwi Cahyo

Anggana, Gesuri.id - Calon Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Safaruddin dan istri, Renny Najamudin dalam menyambut bulan suci Ramadan ziarah kubur di pemakaman Raja Adji Mahkota dan Datuk Tunggang Parangan di Kutai lama, Kecamatan Anggana, Kabupaten Kutai Kartanegara, (Kaltim) Kamis (17/5).

Menurut Mantan Kapolda Kaltim itu, kedatangannya tersebut, dia ingin mendoaakan almarhum Raja Adji Mahkota dan Datuk Tunggang Parangan yang dikenal sebagai tokoh ulama Minangkabau.

Baca:Rusmadi-Safaruddin Paling Tepat MajukanKalimantan Timur

Mari kita doakan almarhum agar segala amal ibadahnya diterima Allah SWT, kata Safaruddin.

Mereka hadir sebagai penyebar agama Islam di kerjaan Kutai, Kalimantan Timur bersama temannya Datuk Ri Bandang pada masa pemerintahan Raja Adji Mahkota yang memerintah sejak tahun 1525 hingga 1589.

Baca juga :