Aida Ajak Anggota IWAPI Turut Budidayakan Anggrek

Membudidayakan anggrek sebagai upaya pelestarian terhadap bunga tersebut.
Jum'at, 12 November 2021 12:30 WIB Jurnalis - Heru Guntoro

Banjarmasin, Gesuri.id - Ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Kota Banjarmasin, Aida Muslimah mengajak kalangan ibu -ibu yang tergabung dalam organisasi tersebut mulai membudidayakan anggrek sebagai upaya pelestarian terhadap bunga tersebut.

Saya berharap minimal ada satu pohon anggrek menghiasi halaman rumah, kata Aida Muslimah yang juga dikenal sebagai Ketua Perhimpunan Anggrek Indonesia (PAI) Kalsel tersebut di sela sela melakukan syukuran di restauran Lima Rasa Jalan KM 2,5 Kota Banjarmasin, Kamis (11/11).

Syukuran tersebut digelar berkenaan dengan dilantiknya Aida Muslimah yang juga isteri anggota DPRD Kalsel, Rosehan NB tersebut sebagai anggota DPR RI fraksi PDI perjuangan, beberapa hari yang lalu.

Baca:AidaInginkan Pendidikan Politik Warga Bisa Lebih Baik

Baca juga :