Ikuti Kami

Andreas Samakan BTP dengan Bung Karno & Nelson Mandela

BTP merupakan contoh warga negara yang baik dengan menjalankan masa hukumannya dengan sangat ksatria.

Andreas Samakan BTP dengan Bung Karno & Nelson Mandela
Mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (BTP) dan Politisi PDI Perjuangan, Andreas Hugo Pareira.

Jakarta, Gesuri.id - Politisi PDI Perjuangan, Andreas Hugo Pareira menilai mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (BTP) dengan tokoh-tokoh politik besar seperti Bung Karno dan Nelson Mandela yang kualitas seorang politikus yang tahan banting.

“Sebagai seorang politisi, BTP sudah membuktikan tahan uji dari segala rintangan politik. Kita tentu tidak lupa banyak politisi-politisi besar yang menorehkan namanya dalam sejarah dunia justru pernah menghirup udara penjara, sebut saja proklamator Bung Karno dan Bung Hatta di Indonesia, atau Nelson Mandela di Afrika Selatan," kata Andreas di Jakarta, Kamis (24/1).

Baca: Pasca Bebas, Ahok Diundang Beberapa Negara Jadi Narasumber

Ketua DPP PDI Perjuangan ini mengatakan BTP merupakan contoh warga negara yang baik dengan menjalankan masa hukumannya dengan sangat ksatria. 

Seperti diketahui, BTP berada di balik jeruji selama dua tahun setelah divonis bersalah atas tuduhan penistaan agama.

"BTP telah menunjukan contoh sebagai warga negara yang baik, taat menjalani semua proses hukum secara ksatrya, meskipun aroma politik dan nuansa pilkada DKI yang menjadikan polemik di sekitar kasus ini pun sangat tinggi, sebelum hakim menjatuhkan vonis atas dirinya," ujar Andreas.

Terkait rencana apa yang akan dilakukan BTP setelah menghirup udara bebas, Andres meyakini sahabatnya ini sudah lebih paham dengan langkah hidupnya. 

Baca: Prasetyo Doakan Ahok Dapatkan Pasangan Hidup Terbaik

Dia mengatakan, BTP memiliki modal sosial yang sangat tinggi dengan banyaknya dukungan dari masyarakat meskipun di dalam tahanan. Pun misalnya BTP ingin kembali ke jalur politik, bekalnya selama menjadi politisi sudah lebih dari cukup.

"BTP pun mempunyai bekal pengalaman di dunia politik baik eksekutif maupun legislatif. BTP pun mempunyai kemampuan teknokrasi dalam merancang pemabangunan yg sudah dibuktikan selama memimpin DKI," katanya.

Quote