Ikuti Kami

Hadiahkan 'Pancasila Rumah Kita', Opung Sabam Pancasilais

Sabam mewarisi kecintaannya kepada Pancasila kepada anak-cucunya. 

Hadiahkan 'Pancasila Rumah Kita', Opung Sabam Pancasilais
Anak dan cucu Politikus Senior PDI Perjuangan, Sabam Sirait.

Jakarta, Gesuri.id - Tak banyak yang diberikan kesempatan oleh Tuhan untuk merayakan ulang tahun pernikahan hingga usia emas, 50 tahun. 

Senin (25/3) malam, ribuan orang tamu undangan Syukuran 50 tahun Perkawinan Emas Sabam Sirait - dr.Sondang Br Sidabutar menjadi saksi kekuatan cinta keduanya hingga memiliki sebuah keluarga yang bahagia dengan anak-anak, mantu dan cucu yang luar biasa. 

Seperti kata pepatah, buah tak jatuh jauh dari pohonnya. Sabam mewarisi kecintaannya kepada Pancasila kepada anak-cucunya. 

Seperti yang dikatakan cucu-cucu Sabam yang malam itu, di perayaan 50 tahun usia emas perkawinan opungnya didaulat bernyanyi. Dan judul lagu yang dibawakan adalah "Pancasila Rumah Kita".

Ketika ditanya MC alasan memilih lagu tersebut, salah seorang cucu menjawab dengan sangat membanggakan: "Opung kami seorang Pancasilais. Dan itu menurun ke kami."

Presiden Jokowi pun dalam sambutannya di buku Sabam Sirait: Berpolitik Bersama 7 Presiden yang diluncurkan bersamaan syukuran 50 tahun perkawinan Sabam Sirait-Sondang br Sidabutar itu mengaku belajar integritas dan konsistensi dalam berpolitik dari seorang Sabam Sirait. 

Nasihat Sabam terhadap Presiden Jokowi yang masih diingatnya yaitu terkait dengan prinsip politik yang baik dan lurus. Walhasil, Presiden pun tak ragu menerapkan prinsip itu dalam praktik di pemerintahan.

Diketahui, syukuran 50 tahun Perkawinan Sabam Sirait-dr. Sindang Br Sidabutar sekaligus Peluncuran buku dilakukan di Balai Kartini, Jakarta, Senin (25/3/2019). Acara tersebut dihadiri seluruh keluarga dan kerabat Sabam Sirait. Tampak sang anak, Maruarar Sirait hingga menantu Putra Nababan.

Terlihat juga sejumlah tokoh seperti, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo, Menteri Hukum dan Ham Yasonna Laoly, Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi, hingga Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono turut hadir.

Dalam sambutannya, Sabam Sirait mengatakan tidak pernah berharap bisa merayakan ulang tahun pernikahan ke-50. Ia pun berterima kasih kepada anak dan cucunya. 

"Saya tidak pernah berharap seperti ini. Cucu saya baik kepada daya, karena baik kepada saya semoga saya diberi umur panjang. Terima kasih kepada cucu saya yang baik kepada saya," kata Sabam Sirait.

Quote