Ikuti Kami

Kader PDI Perjuangan Dinilai Layak Duduki Posisi Mentan

PDI Perjuangan ingin berusaha kembali membangkitkan ekonomi kerakyatan.

Kader PDI Perjuangan Dinilai Layak Duduki Posisi Mentan
Ketua DPP PDI Perjuangan  Bidang Buruh Tani dan Nelayan, Mindo Sianipar, saat memulai Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Ekonomi Kerakyatan Berdasarkan Ekonomi Gotong Royong di Jakarta, Kamis (4/7). Foto: Gesuri.id/ Elva Nurrul Prastiwi.

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan ingin berusaha kembali membangkitkan ekonomi kerakyatan, salah satunya dengan menghidupkan kembali koperasi. Pasalnya, koperasi menitikberatkan ekonomi gotong royong.

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPP PDI Perjuangan  Bidang Buruh Tani dan Nelayan, Mindo Sianipar, saat memulai Focus Group Discussion (FGD) dengan tema Ekonomi Kerakyatan Berdasarkan Ekonomi Gotong Royong.

Baca: Masyarakat Harus Dukung Program Pertanian Pemerintah

"Bagaimana berbicara ekonomi nasional yang berbasis dengan ekonomi gotong royong. Dalam momentum ini bisa memberikan masukan kepada PDI Perjuangan untuk dalam pelaksanaan Kongres nanti," ucap Mindo di Gedung DPP PDI Perjuangan, Jakarta, Kamis (4/7).

Di tempat yang sama, staf Ahli Menteri Koperasi dan UKM, Teguh Boediyana menyampaikan, koperasi di Indonesia itu masih kecil-kecil. Padahal koperasi ini diamini oleh para founding fathers, untuk menyatukan kekuatan ekonomi rakyat.

"Koperasi diamini oleh founding fathers sebagai salah satu instrumen yang sangat efektif untuk menyatukan kekuatan ekonomi rakyat kecil," ungkap Teguh.

Kemudian, lanjut Teguh menuturkan, bagaimana implementasinya berjalan padahal ekonomi gotong royong sudah berada di dalam koperasi. Menurut Teguh, salah satunya harus dikuatkan adalah komitmen untuk mewujudkan itu.

"Koperasi merupakan salah satu instrumen yang paling pas untuk membangun gotong royong. Karena koperasi dilandasi dengan kepercayaan," jelasnya.

Dia mengatakan, bagaimana koperasi harusnya bisa berjalan dengan industri pertanian, yang menjadi salah satu sumber kehidupan masyarakat Indonesia. Oleh karenanya perlu penguatan untuk lembaga untuk ini. 

Baca: Anas: Kompetisi Startup Pertanian Pacu Regenerasi Agribisnis

Teguh pun langsung menyebut, kursi Menteri Pertanian bisa diduduki oleh PDI Perjuangan. Sehingga bisa mewujudkan hal tersebut.

"Seharusnya Menteri Pertaniannya itu dari PDI Perjuangan. Jadi PDI Perjuangan harus mewujudkan bagaimana petani menjadi tulang punggung (ekonomi kerakyatan)," tukasnya.

Quote