Ikuti Kami

Ono Buka Rapat Koordinasi & Konsolidasi Banteng Kota Cimahi

Ono mengatakan rakor ini sebagai upaya menindaklanjuti hasil rapat kerja nasional.

Ono Buka Rapat Koordinasi & Konsolidasi Banteng Kota Cimahi
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono.

Cimahi, Gesuri.id - Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat, Ono Surono membuka rapat koordinasi dan konsolidasi seluruh struktur partai di wilayah Kota Cimahi di Valore Hotel, Kota Cimahi, Rabu (7/9)

Ono mengatakan rakor ini sebagai upaya menindaklanjuti hasil rapat kerja nasional, rapat kerja rakor tiga pilar di tingkat Jawa Barat juga rapat kerja wilayah di Jawa Barat yaitu di 5 wilayah.

“Salah satu amanat pada rakernas PDI Perjuangan menargetkan menang pada pemilu 2024,”ujarnya.

Baca: Bidik Kemenangan di 2024, Banteng Jabar Terus Gelar Rakorwil

Disamping itu juga, lanjut Ono mengungkapkan kita akan membahas terkait dengan isu-isu baik nasional maupun di Jawa Barat dan juga di Kota Cimahi yang tentunya saat ini kita semua tahu bahwa pandemi masih ada.

“Kemudian terjadi juga isu global yang berimplikasi ke Indonesia salah satunya naiknya harga BBM yang sudah diumumkan oleh presiden,”ungkapnya.

Ono berharap, semua kader baik legislatif dan eksekutif dan struktural partai menjalankan seluruh rekomendasi dari hasil rakernas tersebut dengan baik. Kita kerja di tengah-tengah rakyat dan jika mau menang ya harus kerja ditengah tengah rakyat.

Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Cimahi, Agung Yudaswara menuturkan kegiatan ini merupakan salah satu intruksi partai konsolidasi internal, kita harus mengadakan rakor tiga pilar dari unsur legislatif yudikatif maupun struktur partai demi menguatkan kesiapan kita untuk bertarung di 2024.

“Dalam rakor ini, kita akan membahas disetiap Dapil terkait target-target kemenangan di 2024. Apa saja yang akan kita lakukan untuk mencapai target,”tutur Agung.

Baca: Ono Tegaskan Poligami Bukan Solusi Tangani HIV-AIDS

Lebih lanjut Agung mengatakan untuk peserta rakor ini dihadiri dari unsur pengurus DPC kemudian dari pengurus masing masing PAC dan juga ketua ranting. Sayap dan badan partai juga kita libatkan supaya terjadinya kesolidan untuk kita melangkah bersama ke depannya.

“Kita harus memikirkan langkah langkah ke depan yang jelas, pasti dan terukur. Jangan lagi mengawang-awang ke depannya. Apa yang ingin kita raih, mari kita pikirkan bersama disini,” ujarnya.

“Untuk target, kita (PDI Perjuangan Kota Cimahi) saat ini memiliki 6 kursi, setiap Dapil nya satu anggota dewan, kedepan kita targetnya lebih dari itu,” tambahnya.

Quote