Ikuti Kami

Prasetyo: Reklamasi Salah Satu Cara Tangkal Ramalan Prabowo

Memang penurunan tanah dan genangan air akan menjalar ke tengah Ibu Kota, namun tak seperti yang disampaikan Prabowo.

Prasetyo: Reklamasi Salah Satu Cara Tangkal Ramalan Prabowo
Ilustrasi. Reklamasi Teluk Jakarta.

Jakarta, Gesuri.id - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi ikut menanggapi pernyataan Capres 02 Prabowo Subianto soal Jakarta tenggelam pada 2025.

Reklamasi, kata Prasetyo, menjadi salah satu program untuk menangkal ramalan tersebut.

Baca: Keputusan Reklamasi Versi Anies Bertentangan dengan Pusat

"Itulah gunanya yang namanya reklamasi, larinya kesitu," ujar Prasetyo saat ditemui di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (22/11).

Prasetyo pun membenarkan soal penurunan tanah yang menjadi salah satu penyebab ramalan Jakarta tenggelam.

Baca: Pandapotan: Motivasi Anies Cabut Izin Reklamasi Tak Jelas

Katanya, di tahun 2031 memang penurunan tanah dan genangan air akan menjalar ke tengah Ibu Kota, termasuk Istana Merdeka.

Namun kejadian itu tak seperti yang disampaikan Prabowo, yaitu air laut di pesisir utara Jakarta masuk menuju dan menggenang hingga kawasan Bundaran HI.

Quote