Ikuti Kami

Presiden Jokowi: Selamat Ulang Tahun Partai Wong Cilik

PDI Perjuangan ikut mendorong cita Indonesia menjadi poros maritim dunia dan mendukung pelaksanaan nawacita.

Presiden Jokowi: Selamat Ulang Tahun Partai Wong Cilik
Presiden RI Joko Widodo memberikan sambutan pada acara HUT ke-45 PDI Perjuangan di JCC, Jakarta Pusat, Rabu (10/1).

Jakarta, Gesuri.id - Perjalanan 45 tahun telah mengokohkan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan menjadi partai yang memperjuangkan kepentingan wong cilik dan memegang teguh cita-cita pendiri bangsa. Partai berlogo kepala banteng juga dinilai telah berhasil menorehkan catatan kebesaran PDI Perjuangan, membangun kekompakan, kepemimpinan dan gotong royong.

"Selamat ulang tahun ke-45 PDI Perjuangan. Selamat ulang tahun partainya wong cilik. Semangat perjuangan tak padam, kekompakan tak pernah pudar," ucap Presiden Joko Widodo (Jokowi) di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (10/01).

Presiden mengatakan, PDI Perjuangan ikut mendorong cita Indonesia menjadi poros maritim dunia dan mendukung pelaksanaan nawacita.

"Indonesia beruntung memiliki PDI Perjuangan yang militan kadernya, yang demokratis, yang visioner. PDI Perjuangan merupakan pendukung penting bagi visi pembangunan Indonesia Sentris," katanya.

Menurut Presiden Jokowi, ada satu kata memperkokoh eksistensi PDI Perjuangan hingga tetap berada dalam kekompakan yaitu gotong royong.

"Gotong royonglah yang membuat kita bersatu barisan," ucap Presiden Jokowi.

"Apakah Saudara-saudara siap untuk bergotong-royong mewujudkan Indonesia raya?" tanya Presiden Jokowi yang disambut dengan terikan kata ""Siap" oleh ribuan kader PDIP yang hadir.

Presiden kemudian mengapresiasi semangat dan antusiasme para kader PDIP tersebut.

Quote