Ikuti Kami

Rustoyo: Musancab Penambah Stamina Langkah Partai

“Musancab ini dapat menambah stamina dalam langkah gerak para kader untuk siap menyongsong kontestasi Pemilu mendatang".

Rustoyo: Musancab Penambah Stamina Langkah Partai
Pelantikan Pengurus PAC Kecamatan Slawi.

Kabupaten Tegal, Gesuri.id - Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tegal, Rustoyo mengatakan bahwa Musancab merupakan momentum untuk meningkatkan dan memantapkan gerak langkah Partai untuk maju bersama dalam kepengurusan yang baru, solid, dan bekerja keras.

Baca: Hasto: Polri Tak Boleh Tunduk Pada Ormas Pembuat Onar! 

“Musancab ini dapat menambah stamina dalam langkah gerak para kader untuk siap menyongsong kontestasi Pemilu mendatang serta dengan awal Musancab yang diawali di kepengurusan PAC Slawi dapat membawa PAC Slawi lebih maju dan mampu meningkatkan elektabilitas Partai,” katanya saat Pembentukan Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kabupaten Tegal melalui Musyawarah Anak Cabang (Musancab) diawali PAC Slawi, bertempat di Hotel Permata Inn Slawi, Minggu (5/12).

Musancab tersebut dihadiri jajaran DPD Partai Jawa Tengah antara lain, Wakil Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi DPD Partai Jawa Tengah, Ir. Joko Purnomo, Wakil Ketua Bidang Kesehatan DPD Partai, dr. Messy Widiastuti, MARS, Wakil Ketua Bidang Perekonomian, Dr. Ir. Harris Turino, serta hadir pula anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah M.G. Marhaenismanto.

Senada dengan Rustoyo, dr. Messy menyampaikan bahwa Musancab ini merupakan momen yang ditunggu bagi para kader terbaik PDI Perjuangan di akar rumput.

Baca: Gerindra Ngebet Koalisi? Pilpres 2024 Masih Dinamis

“Saya saja sampai gemetar kiranya siapa yang mendapatkan tugas amanah dari Partai dalam mengawal kepengurusan tingkat PAC. Besar harapan saya pada kepengurusan yang baru, agar lebih giat dan solid melaksanakan tugas Partai untuk turun ke bawah menjalin konsolidasi dengan masyarakat, agar gerak langkahnya lebih masif yang tentunya dapat meraih kemenangan mutlak,” ucapnya.

Sementara Dr. Ir. Harris Turino yang juga anggota DPR RI, usai memandu pengambilan sumpah jabatan kepada 11 Pengurus PAC Kecamatan Slawi yang baru disahkan menyampaikan ucapan selamat pada pengurus PAC Slawi yang baru.

Quote