Ikuti Kami

Banteng Boyolali Ajak Masyarakat Bangkit Untuk Sehat

Bangkit untuk sehat melalui kegiatan olahraga Senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA) sejak pandemi COVID-19 mulai mereda.

Banteng Boyolali Ajak Masyarakat Bangkit Untuk Sehat
Kader DPC PDI Perjuangan Boyolali.

Boyolali, Gesuri.id - DPC PDI Perjuangan Boyolali, Jawa Tengah, mengajak masyarakat bangkit untuk sehat melalui kegiatan olahraga Senam Indonesia Cinta Tanah Air (SICITA) sejak pandemi COVID-19 mulai mereda.

Ketua DPC PDI Perjuangan Boyolali Susetya Kusuma Dwi Hartanta, mengatakan SICITA merupakan salah satu upaya partai untuk menjadikan masyarakat sehat di tengah kondisi pandemi COVID-19 di Indonesia hampir reda dengan adanya kebijakan pelonggaran dari Pemerintah.

"Kami berharap dengan senam Sicita ini dapat disebarkan luaskan kepada seluruh warga masyarakat Indonesia tanpa terkecuali agar bangkit dan sehat bersama," kata Susetya di Boyolali, Jawa Tengah, Jumat (20/5).

Baca: Banteng DIY Gelar SICITA di Taman Wisata Kali Kuning

Kegiatan SICITA yang digelar bersamaan dengan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) pada 20 Mei, kata dia, merupakan bentuk kepedulian PDI Perjuangan untuk mengajak masyarakat di seluruh daerah bangkit dari keterpurukan pandemi COVID-19 dalam dua tahun terakhir.

"Kami ingin bangkit dengan kebangkitan nasional ini, diikuti agenda SICITA bisa bangkit dan sehat bersama. Kegiatan SICITA digelar bersama semua wilayah DPC PDI Perjuangan di seluruh Indonesia; dan di Boyolali diikuti 200 peserta kader PDI Perjuangan," jelasnya.

Sementara itu, terkait kebijakan pelonggaran kegiatan masyarakat di pandemi COVID-19, DPC PDI Perjuangan Boyolali menyambut baik upaya tersebut.

"Begitu Bapak Presiden Joko Widodo mengeluarkan instruksinya, warga sudah bisa tidak memakai masker ketika berada di ruang terbuka; kami pada pagi ini juga sebagian besar peserta senam Sicita sudah tidak menggunakan masker karena di ruangan bebas atau terbuka," jelasnya.

Baca: Ratusan Kader Banteng Kota Bandung Ikuti SICITA

Selain itu, DPC PDI Perjuangan Boyolali juga mendorong masyarakat Boyolali tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai instruksi Bupati Boyolali M. Said Hidayat. Boyolali masih pada Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2, sehingga masih perlu waspada terhadap COVID-19.

Pihaknya tetap mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, terutama menggunakan masker di dalam ruangan, menjaga jarak, dan menjaga kebersihan.

SICITA digelar di halaman Kantor DPC PDI Perjuangan Boyolali, Jumat, dengan diikuti sekitar 200 kader. SICITA diselenggarakan serentak dengan berpusat secara luring di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Jumat, dan diikuti seluruh DPC PDI Perjuangan secara daring.

Quote