Ikuti Kami

Gelar Mudik Gratis, Bamusi: Bukti Partai Dekat dengan Islam

Menurut Faozan, program mudik ini sekaligus membuktikan bahwa PDI Perjuangan dekat dengan wong cilik.

Gelar Mudik Gratis, Bamusi: Bukti Partai Dekat dengan Islam
Suasana mudik bareng PDI Perjuangan.

Jakarta, Gesuri.id - PDI Perjuangan memberangkatkan 8.829 peserta mudik gratis menggunakan moda transportasi bis dan kereta api, Selasa (12/6). Mudik gratis ini merupakan yang ke-15 kali sejak tahun 2003.

Ketua PP Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Faozan Amar mengatakan, melalui program mudik gratis ini PDI Perjuangan secara nyata membantu masyarakat, khususnya umat Islam yang akan merayakan Idul Fitri 1439 H di kampung halaman setelah sebulan lamanya berpuasa.

Baca: Puan Maharani Lepas Pemudik di Lenteng Agung

"Ini bukti bahwa PDI Perjuangan dekat dengan umat Islam", ujarnya.

Menurutnya, program mudik ini sekaligus membuktikan bahwa PDI Perjuangan dekat dengan wong cilik.

Baca: Mudik Gratis PDI Perjuangan, Wujud Komitmen Kerakyatan

"Sehingga meringankan beban mereka dalam menyambut Idul Fitri. Dan ini bagian dari dakwah bil hal, yang langsung dirasakan manfaatnya" kata Faozan Amar yang juga Sekretaris Lembaga Dakwah Khusus PP Muhammadiyah.

Dalam kesempatan itu, Faozan juga mendoakan agar para pemudik selamat sampai tujuan dan berkumpul bersama keluarganya dengan penuh kebagiaan.

Quote