Ikuti Kami

Repdem Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku Kekerasan Aktifis

Jack: Tindakan biadab seperti ini sering menimpa aktivis di Sumatera Selatan.

Repdem Minta Polisi Segera Tangkap Pelaku Kekerasan Aktifis
Ketua bidang Organisasi DPN Repdem Achmad Sazali.

Jakarta, Gesuri.id - Dewan Pimpinan Nasional Relawan Perjuangan Demokrasi (DPN Repdem) mengutuk keras tindakan kekerasan yang dialami salah satu aktivis di Kota Palembang bernama Pandji Kresna dimana korban diserang oknum preman dengan disiram cuka para atau Cairan Asam Asetat bercampur Asam Sulfat.

Baca: Terpapar Radikalisme, Repdem Minta Bobby Bersihkan Kepling 

“Ini merupakan insiden yang tidak manusiawi,” ujar Ketua bidang Organisasi DPN Repdem Achmad Sazali dalam keterangan Persnya pada Minggu (11/4) Malam, di Jakarta.

Menurut Jack Sapaan Akrab Achmad Sazali, tindakan biadab seperti ini sering menimpa aktivis di Sumatera Selatan, dari catatan saya paling tidak di Palembang sudah empat kali aktivis diserang dengan pola dan modus yang sama.

“Tindakan biadab seperti ini tidak boleh dibiarkan karena selain merupakan tindakan kriminal penyerangan terhadap aktifis merupakan tindakan yang anti demokrasi,” terang Jack.

Untuk itu DPN Repdem meminta Kapolda dan Kapolresta untuk segera melakukan langkah konkrit mengusut kasus penyerangan ini. agar pelaku penyiraman Air Keras ke Bung Pandji Kresna segera ditangkap dan dihukum seberat-beratnya,

"Saya sudah minta Bung Yoyon untuk melaporkan kejadian ini mewakili pihak keluarga ke Polsekta Ilir Timur I Palembang, Jadi tidak ada alasan bagi Kapolda dan Kapolresta untuk tidak segera melakukan penangkapan, jika tak sanggup menyelesaikan hal ini, saya minta Kapolda dan Kapolresta untuk mundur saja,” tegas Jack.

“Saya bersama Ketua Umum dan kawan-kawan DPN Repdem lainnya akan berkoordinasi dengan Mabes Polri untuk meminta aparat segera menangkap dan menghukum pelaku dengan hukuman yang setimpal, selain itu kita juga meminta Polri melakukan langkah antisipasi kedepan agar kejadian seperti ini tidak terulang lagi,” imbuhnya.

Baca: Ganjar Capres 2024? Hasto: Kewenangan di Tangan Megawati

Selain itu Repdem juga akan melakukan koordinasi dengan kementerian perdagangan guna meminta kemendag melakukan Pembatasan dan memperketat peredaran cairan-cairan kimia dan bahan-bahan berbahaya lainnya, karena rentan disalah gunakan. Atas nama Kemanusiaan Repdem minta kepada semua pihak untuk tidak melakukan hal-hal biadab seperti ini dalam menghadapi Dinamika dan Fenomena yang ada. Dilansir dari pdiperjuangansumut.

Quote