Ikuti Kami

Rintis Sport Tourism, Giri Prasta Dukung "Night Run"

Kegiatan ini diharapkan menjadi rintisan sport tourism untuk melengkapi objek maupun atraksi wisata yang telah ada selama ini.

Rintis Sport Tourism, Giri Prasta Dukung
Bupati Badung, I Nyoman Giri Prastasaat jumpa media terkait gelaran Pesona Nusa Dua Fiesta, di rumah jabatan Bupati, Selasa (25/9).

Mangupura, Gesuri.id - Bupati Badung Nyoman Giri Prasta mendukung penuh pelaksanaan Mandiri Badung International Night Run 2018 yang merupakan salah satu program Pesona Nusa Dua Fiesta yang dihelat Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC).

Giri Prasta berharap kegiatan ini menjadi rintisan sport tourism untuk melengkapi objek maupun atraksi wisata yang telah ada selama ini.

Baca: Dengan Festival Kuta, Giri Prasta Berharap Pererat Persatuan

"Kami mendukung penuh acara ini dan mudah-mudahan bisa menjadi rintisan sport tourism di Badung," katanya saat jumpa media terkait gelaran Pesona Nusa Dua Fiesta, di rumah jabatan Bupati, Selasa (25/9).

Menurutnya, event ini juga akan mendukung pelaksanaan annual meeting IMF-Word Bank yang akan digelar 8-14 Oktober mendatang. Dengan agenda ini, banyak anggota delegasi telah mulai berdatangan. Dampaknya, selain untuk meningkatkan jumlah kunjungan ke Indonesia khususnya Bali, masa tinggal turis juga bisa lebih panjang.

Baca: Giri Prasta: Purusa dan Predana Bersatu untuk Kesejahteraan

“Masa tinggal yang lebih panjang tentu saja mampu menggeliatkan perekonomian daerah. Selain itu, pendapatan asli daerah khususnya dari PHR Badung akan meningkat,” ujar politisi PDI Perjuangan ini. 

Quote