Ikuti Kami

Data Kasus Kekerasan Perempuan & Anak Bak Puncak Gunung Es

Bintang mengatakan permasalahan kekerasan perempuan dan anak seperti gunung es yang tentu butuh komitmen bersama untuk menekannya.

Data Kasus Kekerasan Perempuan & Anak Bak Puncak Gunung Es
Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga.

Makassar, Gesuri.id - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati Puspayoga berharap hadirnya pusat layanan terpadu di Rumah Sakit Labuang Baji Makassar berharap kasus kekerasan perempuan dan anak dapat tertangani dengan baik.

Bintang mengatakan permasalahan kekerasan perempuan dan anak seperti gunung es yang tentu butuh komitmen bersama agar kasus seperti itu dapat ditekan.

Baca: Bintang Tegaskan Minta Perkawinan Anak Dihentikan

"Mudah-mudahan dengan hadirnya pusat layanan terpadu di rumah sakit ini, akan membuka wawasan perempuan sehingga dapat tersampaikan dan tertangani dengan baik," katanya.

Persoalan kasus kekerasan perempuan dan anak, kata dia, memang masih menjadi pekerjaan rumah bersama bagaimana agar dapat menyelesaikan mulai dari hulu ke hilir.

Ia menjelaskan, Kementerian PPPA sebagai kementerian koordinatif tentunya akan selalu menjaga sinergi dengan kementerian atau lembaga lain dalam upaya penanganan kasus kekerasan perempuan dan anak di Indonesia.

Baca: Kasus Fetish Jarik Buktikan RUU PKS Mendesak Disahkan

Sejauh ini, Kementerian PPPA berkoordinasi dengan Kementerian Sosial untuk perlindungan dan UMKM untuk pemberdayaan perempuan dan anak.

Menteri Bintang juga memberikan apresiasi atas kebijakan pimpinan daerah, dalam hal ini Gubernur Sulsel dibantu tim PKK se-Sulsel yang memberikan perhatian besar dalam pemberdayaan dan pendampingan perempuan dan anak di Sulsel.

Quote