Ikuti Kami

Olly Dondokambey & Steven Kandouw Dilantik ke Periode Kedua

Jabatan ini adalah kali kedua disandang Olly–Steven setelah mendapatkan suara terbanyak pada Pemilihan Serentak 9 Desember 2020.

Olly Dondokambey & Steven Kandouw Dilantik ke Periode Kedua
Pagi ini, Senin (15/2), Presiden Joko Widodo telah melantik Olly Dondodokambey–Steven Kandouw sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) terpilih.

Manado, Gesuri.id - Pagi ini, Senin (15/2), Presiden Joko Widodo telah melantik Olly Dondodokambey–Steven Kandouw sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) terpilih.

Baca: Risma Tegur Taruna Siaga Bencana Jombang, Ini Sebabnya

Jabatan tersebut adalah kali kedua disandang Olly–Steven setelah mendapatkan suara terbanyak pada Pemilihan Serentak 9 Desember 2020.

Tidak ada hambatan dalam proses pilkada sampai sekarang.

Olly bukan hanya dikenal sebagai politisi PDI Perjuangan dengan segudang pengalaman di DPR-RI.

Olly, dipercayakan memegang posisi strategis di partai berlambang banteng, dengan jabatan bendahara umum.

Olly adalah salah satu Ketua Persekutuan Gereja Gereja di Indonesia (PGI). Sedangkan soal lobi, Olly juga jagonya.

Jaringan di tingkat nasional sudah dibuktikan Olly dengan dibangunnya beberapa mega proyek, dan berhasil mewujudkan penerbangan langsung Manado-Cina.

Sementara sang Wakil Steven Kandouw, sudah membuktikan loyalitas sebagai partner Olly.

Tole Tondano lulusan Universitas Indonesia (UI) ini, nilai Ruben, sangat humoris.

Steven adalah politisi PDI Perjuangan bimbingan Olly yang sudah membuktikan dengan bekerja enerjik.

Baca: Fraksi PDI Perjuangan Tolak Revisi RPJMD Gubernur Anies

Hasil pun terlihat di periode pertama, dimana kolaborasi keduanya kian membawa Sulut maju dalam proses pembangunan, pemerintahan hingga kemasyarakatan.

Dilansir dari BeritaManado com.

Quote