Ikuti Kami

Program ODSK Sulut Raih Penghargaan Top 99 SINOVIK

Kemenpan RB inovasi yang bersifat lokal dan internasional tetapi potensial untuk diterapkan secara nasional.

Program ODSK Sulut Raih Penghargaan Top 99 SINOVIK
Gubernur Sulut Olly Dondokambey

Manado, Gesuri.id - Program Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara di bawah komando Gubernur Olly Dondokambey dan Wakil Gubernur Steven Kandouw, "Operasi Daerah Selesaikan Kemiskinan" (ODSK) meraih penghargaan Top 99 Sistem Informasi Inovasi Pelayanan Publik (SINOVIK) yang digelar Kementerian Pendayagunaan dan Aparatur Negara (PAN) dan Reformasi Birokrasi (RB).

"Program ODSK memberikan dampak langsung pada pengentasan angka kemiskinan di daerah," kata Kepala Bagian Humas Christian Iroth SSTP di Manado, Jumat (21/9).

Baca: Pemkot Magelang Terima Penghargaan Top 99 SINOVIK

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menpan-RB Syafruddin dan diterima oleh Asisten Administrasi Umum Praseno Hadi.

Menteri, kata Christian mendorong inovasi-inovasi yang bersifat lokal dan internasional tetapi potensial untuk diterapkan secara nasional.

Begitupun dengan pembentukan Mal Pelayanan Publik (MPP) di daerah harus diteruskan untuk mempercepat peningkatan kualitas pelayanan publik di tanah air.

Penghargaan ini bertujuan memudahkan masyarakat berusaha dan sejalan dengan upaya mempercepat pembangunan nasional. Menteri juga mengatakan, kuatnya pilar perekonomian daerah bertumpu pada dua hal, yaitu masuknya investasi ke Indonesia dan iklim perekonomian yang sehat.

Christian menambahkan, program "ODSK" yang digagas politisi PDI Perjuangan ini berhasil mendapat penghargaan dari pemerintah pusat karena Pemprov Sulut dianggap berhasil melakukan inovasi publik dengan melaksanakan program pengentasan kemiskinan.

Baca: Gancang Aron Banyuwangi Masuk Top 99 SINOVIK

Faktanya, kata dia, dalam kurun waktu dua tahun kemiskinan Sulut menurun dimana pada tahun 2016 berada di angka 8, 34 persen dan pada tahun 2018 menyentuh angka 7,8 persen.

"Keberhasilan program ODSK ini telah dipaparkan langsung oleh Sekretaris Daerah Provinsi Edwin Silangen kepada tim penilai top 99 IPP tahun 2018," ujarnya.

Quote