Ikuti Kami

Empat Suku Besar Berikan Dukungan untuk Pasangan Josua

Selain dukungan datang dari empat suku di Yahukimo, pasangan Josua juga menuai dukungan dari beberapa komunitas

Empat Suku Besar Berikan Dukungan untuk Pasangan Josua
Cagub Papua PDI Perjuangan Josua

Papua, Gesuri.id - Pasangan nomor urut dua, John Wempi Wetipo-Hebel Melkias Suwae (Josua) terus memanen dukungan dari para pendukungnya. Kali ini dukungan tersebut datang dari empat suku bear di Yahukimo yaitu Yali, Hubla, Kimial dan Momuna.

“Jadi kita sudah sepakat , 4 suku besar Yali, Hubla, Kimial dan Momuna yang ada di wilayah Yahukimo sudah sepakat ikat dan berikan suara kepada Pasangan JWW-HMS pada Pilkada gubernur tanggal 27 Juli 2018 mendatang," ucap Isak Salak salah satu Kepala Suku, Senin (21/5).

Baca : Gerilya Relawan Josua, Bermartabat Tanpa Money Politic

Selain dukungan datang dari empat suku di Yahukimo, pasangan Josua juga menuai dukungan dari beberapa komunitas seperti Truck Mania Community Papua (TMCP) di Kota Jayapura. Ketua TMCP, Alex Tasidjawa mengungkapkan, sebanyak 1.200 anggota TMCP sudah bersepakat untuk memberikan dukungan kepada JWW-HMS dalam pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Papua tahun 2018 ini.

“Kami memilih JWW-HMS, karena menilai kedua tokoh politik ini telah memberikan bukti nyata pembangunan di dua kabupaten saat mereka menjabat sebagai bupati,” ungkapnya.

Dia menilai, sosok Josua saat ini adalah figur orang Papua yang terbaik. “Penggabungan kedua figur ini sangat komplit, untuk menjawab keluhan masyarakat Papua,” katanya.

Baca : Blusukan ke Pasar, JOSUA Tuai Dukungan Masyarakat Biak

Selain kepala suku dan komunitas paslon JWW-HMS kembali menggelar kampanye terbatasnya di Kabupaten Waropen. Dalam kesempatan tersebut, masyarakat setempat menyatakan dukungan penuhnya untuk pasangan calon Josua.

Setelah disambut tarian dan prosesi adat sdi pelabuhan Waropen, pasangan calon Josua yang diwakili oleh Habel Melkias Suwae diarak menggunakan mobil pick up mengelilingi Kabupaten Waropen.

Sepanjang jalan masyarakat Waropen mengeluk-elukkan pasangan Josua sambil mengacungkan dua jari tanda dukungan kepada pasangan nomor urut 2 ini.

Arak-arakan Pasangan Josua ini turut diikuti ratusan warga yang menggunakan kendaraan roda dua dan roda empat kearah distrik Waren hingga daerah Saroi Sarpambay kemudian ke Nonomi tempat diberlangsungkannya acara kampanye terbatas.

Quote