Ikuti Kami

Maria Berkomitmen Jadikan Hutan Kota Sebagai RTH

Manggarai Barat, termasuk Labuan Bajo mesti ditata lagi biar lebih cantik. 

Maria Berkomitmen Jadikan Hutan Kota Sebagai RTH
Calon Bupati Manggarai Barat (Mabar) dari PDI Perjuangan, Maria Geong.

Manggarai Barat, Gesuri.id - Calon Bupati Manggarai Barat (Mabar) dari PDI Perjuangan dan koalisinya, Maria Geong menyatakan, dirinya menyadari betul bahwa Manggarai Barat, termasuk Labuan Bajo mesti ditata lagi biar lebih cantik. 

Maria menegaskan, sebagai ibu kota kabupaten dan gerbang ke Taman Nasional Komodo, Labuan Bajo merupakan rumah industri pariwisata.

Baca: Maria Geong Akan Tingkatkan Akses Publik Pada Kesehatan

"Ini pun sudah dan akan berdampak pada semakin besarnya kemungkinan menjadikan Labuan Bajo sebagai tempat tinggal. Jumlah penduduk pun semakin meningkat dari tahun ke tahun," ujar Maria, baru-baru ini.

Sebagai daerah kota, Maria meyakini tingkat kepenatan warga juga akan meningkat. Layaknya di kota-kota besar, ruang terbuka hijau (RTH) kemudian menjadi kebutuhan.

RTH telah menjadi tempat warga untuk melakukan aktivitas refreshing.

Baca: Maria Geong Kritisi Rencana Membership Fee Pulau Komodo

Maria menegaskan, bila terpilih, dirinya akan menjadikan hutan kota sebagai ruang terbuka hijau. 

"Selain mesti memberikan manfaat ekologis, Saya harap ini akan menjadi tempat yang aman dan nyaman bagi warga kota untuk melakukan berbagai kegiatan refreshing, dan juga sebagai tempat berinteraksi sosial," ujar Maria.

Quote